Jumat, 29 April 2022

Ngajegang Dresta Bali

Ngajegang Dresta Bali

Pembelajaran PWP Giri Wangi setiap hari Kamis dengan pakaian adat Bali dan Berbahasa Bali adalah memgasah keterampilan (Psikomotorik) membuat canang sari dan sarana Upakara Agama Hindu yang sederhana (dasar). Khusus untuk Pembelajaran hari Sabtu juga dengan berpakaian adat Bali dan berbahasa Bali diberikan keterampilan mekidung sebagai persiapan ngayah pada saat piodalan di Pura atau saat sembahyang. Praktek keterampilan para Peserta Didik (Brahmacari) ini oleh Pendidik (Acarya) dilengkapi dengan pengetahuan tentang makna (kognitif) dan bagaimana teknik melakukan dengan baik (afektif) sehingga menghasilkan sarana upacara yg baik dan lengkap serta mulai belajar untuk mengerti makna sarana upakara tersebut. Astungkara swaha.

Lomba Busana Adat Ke Pura, Mewujudkan Imajinasi Dan kreatifitas bersama IGTKI PGRI DISDIKPORA KARANGASEM

Lomba Busana Adat Ke Pura, Mewujudkan Imajinasi Dan kreatifitas bersama IGTKI PGRI DISDIKPORA KARANGASEM

Jumat 29 April 2022 Pratama Widya Pasraman (PWP) Giri Wangi mengikuti lomba busana adat ke pura. Dalam rangka mewujudkan imajinasi melalui kreatifitas dalam rangka merdeka bermain. Bersama IGTKI PGRI DISDIKPORA KARANGASEM.

Sabtu, 23 April 2022

Brahmacari PWP Giri Wangi melaksanakan bhakti mereresik di Pura Puseh Desa Adat Sukauwih

Brahmacari PWP Giri Wangi melaksanakan bhakti mereresik di Pura Puseh Desa Adat Sukauwih

Mereresik atau melaksanakan kebersihan lingkungan adalah wujud pelaksanaan Tri Hita Karana khususnya “menjaga keharmobisan dengan alam”. Brahmacari PWP Giri Wangi melaksanakan bhakti mereresik di Pura Puseh Desa Adat Sukauwih sebagai pembelajaran terhadap kebersihan lingkungan (palemahan) serta wijud bhakti terhadap Ida Sanghyang Widhi Wasa (prahyangan) dan dilaksanakan secara bersama-sama atau gotong royong (pawongan). Semoga tunbuh mwnjfi tunas muda Hindu Desa Adat Sukaluwih yang cerdas dan bhakti melaksanakan dharma agama dan dharma negara. Astungkata

Kamis, 07 April 2022

Mengajukan Rekomendasi Yayasan Pembangunan Desa Adat Sukaluwih dan PWP Giri Wangi Ke Kanwil Agama Bali di Denpasar

Mengajukan Rekomendasi Yayasan Pembangunan Desa Adat Sukaluwih dan PWP Giri Wangi Ke Kanwil Agama Bali di Denpasar

Rabo 6 April 2022, Team dari Yayasan Desa Adat Sukaluwih dan PWP Giri Wangi yang di wakili oleh Wakil Ketua Yayasan I Kadek Yos Saputra dan Sekretaris Yayasan I Wayan Minggu Suyasa Mengajukan permohonan rekomendasi TDP yayasan pembangunan desa Adat Sukaluwih dan TDP PWP giri wangi ke kantor wilayah kementerian agama provinsi Bali. Rekomendasi ini diperlukan untuk memperoleh tanda daftar yayasan dan PWP giri wangi di Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat hindu Kementerian agama RI di Jakarta.

Sabtu, 02 April 2022

Kunjungan Kemenag Kabupaten Karangasem

Kunjungan Kemenag Kabupaten Karangasem

Jumat tanggal 1 April 2022, Visitasi( kunjungan) Kementrian Agama Kabupaten Karangasem di Yayasan Pembangunan Desa Adat Sukaluwih dalam rangka Pendirian Paud/TK berbasis Hindu (Pratama Widya Pasraman (PWP) Giri Wangi. di Desa Adat Sukaluih. Rekomendasi diterima langsung oleh Sekretaris Yayasan I Wayan Minggu Suyasa mewakili ketua Yayasan Pembangunan Desa Adat Sukaluwih.